Dengan melakukan proses rooting pada ponsel Android, anda dapat memodifikasi, menghapus file yang diproteksi, atau bahkan meng-uninstall aplikasi bawaan yang tidak dipergunakan. Selain itu, keterbatasan kapasitas media penyimpanan internal memaksa pengguna untuk memindahkan aplikasi ke media penyimpanan lainnya yakni SD Card. Biasanya kapasitas media penyimpanan internal ponsel Android penuh diakibatkan oleh banyaknya aplikasi atau game Android yang terinstall di memori internal ponsel.
Berikut ini adalah langkah-langkah untuk nge-root ponsel Android Samsung Galaxy Y - S5360:
1. Download file Rooting Package disini ke komputer Anda. Setelah di-download, hubungkan ponsel ke komputer dengan bantuan kabel USB dan kemudian tempatkan Paket Rooting di SD Card perangkat Anda.
2. Lepaskan perangkat dari komputer kemudian matikan ponsel, tekan tombol Volume (up) + Home + tombol Power secara bersamaan untuk masuk ke recovery mode. Sekarang, dalam mode recovery, pilih "Wipe data / factory reset" & "Wipe Cache partition" sehingga semua data cache akan dihapus.3. Pilih ““install zip from sd card”. Untuk memilih tekan tombol volume up atau down, pilih file rooting package yang telah Anda tempatkan pada perangkat Anda dan tekan tombol power untuk mengkonfirmasi.
4. Setelah file dipilih, Anda hanya perlu mengikuti petunjuk pada layar untuk rooting perangkat. Harap dicatat bahwa seluruh proses akan memakan waktu sekitar 3 - 4 menit dan mungkin memakan waktu lebih lama dalam beberapa kasus.
5. Untuk memeriksa apakah perangkat Anda telah berhasil di-root atau belum, Anda harus men-download aplikasi "Root Checker" dari Google Play Store. Jika Galaxy Young Anda belum berhasil di-root, maka Anda perlu kembali mengikuti petunjuk yang disebutkan di atas.
Selamat mencoba......
Posting Komentar